Tiket Konser Tunggal Lesti Kejora Ludes Terjual
Konser tunggal Lesti Kejora siap digelar bertajuk “SANG KEJORA” pada tanggal 5 Oktober 2024 di Tennis Indoor Senayan, Jakarta. Konser ini adalah perayaan 10 tahun perjalanan karier Lesti di industri musik, dipersembahkan oleh Trinity Entertainment Network dan Stream Entertainment.
Penjualan tiket presale untuk konser ini dimulai pada tanggal 30 Juli 2024 pukul 15.00 WIB melalui Cognitix, yang bertindak sebagai mitra resmi penjualan tiket. Menurut data dari promotor, seluruh tiket presale habis terjual dalam hitungan menit. Semua kategori tiket untuk konser tunggal Lesti Kejora, dari kursi paling depan hingga paling belakang, telah dipesan dalam waktu kurang dari satu jam.
Lesti Kejora Terharu dan Bangga dengan Antusiasme Penggemar yang Luar Biasa
Lesti Kejora, sang pedangdut fenomenal, merasa sangat terharu dan bangga dengan antusiasme luar biasa yang ditunjukkan oleh para penggemarnya. Ketika mengetahui bahwa tiket presale konser tunggal Lesti Kejora perdananya habis dalam hitungan menit, Lesti tidak bisa menyembunyikan rasa harunya.
Bagi Lesti, dukungan dan cinta yang ditunjukkan oleh para penggemarnya merupakan bukti nyata bahwa perjuangannya di dunia musik selama 10 tahun tidak sia-sia. Terlihat juga salah satu postingan yang di unggah di akun Instagram Lesti “Bismillahirrahmanirrahim… Konser Sang Kejora akan menjadi langkah baru buatku. Terimakasih untuk semua orang-orang yang selalu setia mendukungku, khususnya Lesti Lovers dalam perjalanan 10 tahun aku berkarya. Semoga semuanya bisa berjalan dengan lancar.”
Dalam sebuah wawancara terkait konser tunggal Lesti Kejora, Ia mengungkapkan perasaannya. “Saya sangat terharu dan bangga melihat antusiasme dari para penggemar. Ini adalah bukti bahwa karya-karya saya diterima dengan baik dan mendapatkan tempat di hati mereka.
Terima kasih banyak untuk semangat dan dukungan dari teman-teman Lesti Lovers dan Leslar Lovers. Saya tidak sabar untuk bertemu dengan kalian semua di konser nanti,” ujar Lesti dengan mata berkaca-kaca.
Dukungan yang diberikan oleh para penggemar bukan hanya sekadar membeli tiket konser. Mereka juga aktif berpartisipasi dalam berbagai kegiatan yang diadakan oleh fan club, serta sering kali mengirimkan pesan-pesan dukungan melalui media sosial untuk konser tunggal Lesti Kejora yang akan di gelar nantinya.
Bagi Lesti, ini adalah sumber motivasi yang sangat besar. “Setiap kali saya merasa lelah atau down, saya selalu ingat pesan-pesan dari penggemar. Mereka selalu memberikan energi positif dan semangat baru untuk terus berkarya,” tambahnya.
Konser tunggal Lesti Kejora bertajuk “SANG KEJORA” ini memang sangat spesial bagi Lesti. Selain sebagai perayaan 10 tahun perjalanan kariernya, konser ini juga menjadi ajang untuk Lesti mengekspresikan rasa terima kasihnya kepada para penggemar. “Konser ini adalah persembahan khusus untuk kalian semua.
Saya ingin memberikan yang terbaik dan membuat momen ini menjadi tak terlupakan bagi kita semua,” kata Lesti dengan penuh semangat.
Tiket Konser Tunggal Lesti Kejora dengan Harga Normal Akan Dijual Mulai 5 Agustus
Promotor konser mengumumkan bahwa 1000 tiket dengan harga spesial telah dijual habis pada penjualan tiket presale. Bagi yang belum mendapatkan tiket, tidak perlu khawatir, karena tiket dengan harga normal akan mulai dijual pada tanggal 5 Agustus 2024.
Melihat tingginya minat dan antusiasme para penikmat musik Lesti, promotor memberikan saran kepada para penggemar untuk menyiapkan data diri dan memastikan koneksi internet yang lancar saat pembelian tiket. Hal ini penting agar proses pembelian tiket berjalan dengan cepat dan lancar.
Berikut adalah daftar harga normal tiket konser tunggal Lesti Kejora:
Diamond +: Rp 1.800.000
Diamond: Rp 1.350.000
Platinum: Rp 720.000
Gold: Rp 540.000
Silver: Rp 400.000
Festival: Rp 225.000

Pastikan Anda tidak melewatkan kesempatan untuk menyaksikan penampilan spektakuler dari Lesti Kejora pada konser tunggal pertamanya. konser tunggal Lesti Kejora ini tidak hanya akan menjadi perayaan perjalanan kariernya selama 10 tahun.
Tetapi juga momen berharga bagi para penggemar untuk menikmati musik dan penampilan langsung dari sang idola. Tetap ikuti perkembangan informasi dan siapkan diri Anda untuk menyaksikan konser tunggal Lesti Kejora.
Dengan strategi penjualan tiket yang transparan dan sistematis, promotor berharap semua penggemar Lesti dapat menikmati pengalaman konser yang tak terlupakan. Pastikan Anda mendapatkan tiketnya dan bersiaplah untuk malam yang penuh kenangan bersama Lesti Kejora di Tennis Indoor Senayan, Jakarta.
Jangan lupa untuk selalu memantau update terbaru dari konser ini melalui media sosial resmi Lesti Kejora dan mitra penjualan tiket resmi. Dapatkan informasi terkini tentang konser, termasuk penambahan jadwal penjualan tiket, perubahan harga tiket, dan detail acara lainnya.
Nikmati setiap detik dari konser tunggal Lesti Kejora dan jadikan momen ini sebagai bagian dari perjalanan musik Anda bersama Lesti Kejora. Sampai jumpa di konser dan rasakan euforia musik yang dibawakan oleh salah satu bintang dangdut terbaik Indonesia.














